Memaksa Akar Kata Merambati Kerongkonganmu

 Biar wajahmu merobek semua helai pakaianku
 Menelanjangkan aku dengan angka-angka
 Karena sejak tadi, kita jadi tak bernyawa
 Biarkan kita berenang di ombak tutur kata
 Dengan mulut hiu yang menganga
 Kau mengunci lidahmu dan membakarnya
 memenjarakan rentetan abjad –abjad
 di sebuah bangkai perahu dari susunan kayu 
 dan kita hanya sedang mengambang
 dikala ikan-ikan tertidur di celah karang
 Bahkan disaat tuhan sudi menutup telinganya
 barang dua menit saja, Asalkan kau mau bicara
 Sekarang. Katakanlah melalui tiupan angin
 dan hembusan nafas malam
 Akupun telah menyiapkan cangkir-cangkir
 Diisikan air jernih dari laut yang mendidih
 Supaya memaksa akar kata merambati kerongkonganmu

Komentar

Postingan Populer